Sumenep – Stidar.id, Panitia pelaksana kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Sekolah Tinggi Ilmu Dakwah Raudlatul Iman (STIDAR) Sumenep sepakati tahun ini akan laksanakan kegiatan KKN di daerah utara Kabupaten Sumenep. (09/06/2022)
Rapat dan kordinasi kepanitiaan “KKN-STIDAR 2022” telah dilaksanakan sejak dari bulan Mei lalu. Mulai dari tahapan perencanaan konsep kegiatan, tema, tugas-tugas kepesertaan, serta kemungkinan-kemungkinan desa yang akan ditempati. Kemudian berdasarkan hasil analisis potensi dan beberapa pertimbangan sehingga disepakti bahwa kegiatan KKN kali ini akan difokuskan di daerah utara Kabupaten Sumenep.
Pelaksanaan KKN tahun ini diikti oleh 20 orang peserta, masing-masing berasal dari dua program studi berbeda, yaitu Prodi Bimbingan dan Konseling Islam (BKI) dan Prodi Pengembangan Masyarakat Islam (PMI). Kemudian peserta dibagi menjadi 2 kelompok dan masing-masing kelompok akan ditempatkan di desa yang telah disepakti oleh tim panitia. Adapun dua desa tersebut adalah Desa Lebeng Kecamatan Pasongsongan dan Desa Dasuk Laok Kecamatan Dasuk Kabupaten Sumenep.
K. Sahli Hamid, M.Pd.I (Selaku Ketua Yayasan) dan K. Junaidi, M.M., M.Pd.I (Selaku Ketua STIDAR) memiliki pertimbangan yang sama terkait pemilihan lokasi KKN di wilayah pantura Kabupaten Sumenep. Diantaranya karena sebagian mahasiswa STIDAR memang berasal dari daerah-daerah tersebut, kemudian juga sebagai media promosi kampus, serta beberapa pertimbangan lain yang bersifat internal.
Selaku Ketua Penyelenggara Lailul Ilham, MA. Menyampaikan bahwa: “Setiap tempat memiliki potensi dan tantangannya masing-masing. Sehingga semua pihak harus sama-sama berperan aktif. Panitia harus siap mendampingi dan mengarahkan orientasi kerja peserta dan peserta harus juga siap menjaga solidaritas dan komitmen dalam mensukseskan tugas Tri Dharma Perguruan Tinggi ini”.
Sebelum pemberangkatan peserta, dilaksanakan pembekalan terlebih dahulu pada tanggal 21 Juni 2022. Kemudian pada tanggal 02 Juli 2022, secara serentak peserta akan diserahkan kepada desa-desa terkait dan bersiap melaksanakan tugas pengabdian. [ILHAM]