Oleh : Muhammad Sahli
Perempuan selalu menarik untuk dibahas, selain keunikannya ia juga sebagai sandaran kekuatan, juga menjadi titik lemah kaum lelaki. Disebut kekuatan, keberadaan laki-laki terasa tak bermakna tanpa kehadiran seorang perempuan dalam hidupnya. Di sisi lain, perempuan akan mampu menjerumuskan para lelaki ke situasi yang sangat hina, jika tak mampu mengendalikannya.
Perempuan, konon juga unik. Keunikannya dapat menjelma “vitamin” saat semua yang ada tak mampu memberikan nutrisi kesetiaan. Sebuah fakta menunjukkan bahwa perempuan jika sudah jatuh cinta, sulit menemukan keburukan dari pria yang dicintai. Selain itu, ia lebih pintar mengontrol emosi. Perempuan lebih bisa mengontrol emosinya daripada pria, itulah yang membuat mereka lebih sabar saat marah atau pintar menyembunyikan kesedihan.
Dalam soal pakaian, ia tidak suka mengenakan pakaian yang sama dengan orang lain. Perempuan paling tidak suka jika melihat perempuan lain mengenakan pakaian yang sama dengannya, entah model atau warna. Itu membuatnya merasa gengsi. Dalam hal guyub, perempuan lebih kompak daripada laki-laki. Misalnya apabila ingin pergi ke sebuah acara, mereka senang bersama-sama sambil memperbincangkan hal-hal yang menyangkut kehidupannya.
Sensitifitas perempuan, ternyata lebih kuat dari pada laki-laki. Perempuan memiliki pendengaran yang lebih sensitif daripada pria. Inilah alasan yang membuat perempuan menjadi pendengar yang baik. Sehingga, saat tertidur mereka lebih peka oleh suara tangisan bayi yang memungkinkannya untuk bangun lebih cepat.
Bagaimanapun perempuan adalah makhluk yang ingin dimengerti, walaupun susah dimengerti, di sinilah tantangan laki-laki untuk mengupayakan segalanya agar perempuan menjadi lebih nyaman walaupun kadang laki-laki harus rela tidak nyaman. Adalah sebuah kepuasan jika perempuan menemukan sebuah sosok yang dapat mendengarkan keluh kesahnya. Dan bisa kita lihat curhatan banyak sekali datang dari perempuan jika dibanding dengan laki-laki, mereka mampu menghabiskan waktu lama tanpa terasa karena curhatan mereka. Menurut perempuan curhat adalah sebuah kebutuhan agar tersampaikan segala uneg-uneg dan bisa mendapatkan solusi terbaik untuk itu, karena jika dipendam segala keluh kesahnya dikhawatirkan hal itu menjadi bom waktu yang kapan saja bisa meledak.
Nah, di banyak tempat ternyata perempuan dijadikan sebagai “pelaris” untuk menarik pelanggan. Misalnya di sebuah label produk, penjaga toko, penerima tamu, suporter sepak bola dll, sangat sulit untuk menggantikan posisinya. Al-Qur’an sendiri mencoba memaparkan bagaimana ketertarikan manusia pada perempuan selalu menjadi objek yang menggairahkan daripada yang lain.
زُيِّنَ لِلنَّاسِ حُبُّ الشَّهَوَاتِ مِنَ النِّسَاءِ وَالْبَنِينَ وَالْقَنَاطِيرِ الْمُقَنْطَرَةِ مِنَ الذَّهَبِ وَالْفِضَّةِ وَالْخَيْلِ الْمُسَوَّمَةِ وَاْلأَنْعَامِ وَالْحَرْثِ ذَلِكَ مَتَاعُ الْحَيَاةِ الدُّنْيَا وَاللهُ عِنْدَهُ حُسْنُ الْمَآبِ
Artinya : “Dijadikan indah pada (pandangan) manusia kecintaan kepada apa-apa yang diingini, yaitu: wanita-wanita, anak-anak, harta yang banyak dari jenis emas, perak, kuda pilihan, binatang-binatang ternak dan sawah ladang. Itulah kesenangan hidup di dunia dan di sisi Allah-lah tempat kembali yang baik (surga).” (QS Ali ‘Imran [3] : 14).
Dari sekian kesenangan kepada dunia, Allah SWT menempatkan pada urutan pertama dalam ayat di atas. Ini salahsatu sinyalemen, bahwa perempuan dapat memberikan pengaruh luar biasa dibandingkan dengan yang lainnya.
Nabi SAW bersabda :
الدُّنْيَا مَتَاعٌ، وَخَيْرُ مَتَاعِ الدُّنْيَا الْمَرْأَةُ الصَّالِحَةُ
“Dunia ini adalah perhiasan. Dan perhiasan dunia yang paling baik adalah wanita shalihah.” (HR. Muslim no. 1467)
Seorang perempuan (isteri) yang shalihah, dia adalah sebaik-baik harta simpanan yang dimiliki oleh seorang laki-laki (suami). Inilah harta paling berharga yang dia miliki di dunia ini.
Ibarat sebuah bensin, perempuan yang menggairahkan (cantik), ia akan membuat kendaraan bisa berjalan kencang, apabila semua onderdil yang berhubungan dengan bensin berjalan normal dan dikemudikan seorang supir yang lihai. Tetapi, jika kendaraan bermasalah, keberadaan bensin hanya sebagai pelengkap yang tidak banyak memberikan pengaruh apa-apa, bahkan jika tidak hati-hati, bensin itu hanya akan membayakan pemiliknya dengan membakar kendaraan dan orang-orang di sekitarnya.
Ada ungkapan : seorang lelaki hebat, karena ada perempuan hebat di dekatnya. Saya jadi yakin, kenapa Maroko, tiba-tiba menjadi tim kejutan di piala dunia 2022, barangkali salahsatunya karena kehadiran perempuan. Atau jangan-jangan tim sekelas Brazil, Portugal, Spanyol dan tim lainnya yang terjungkal, karena faktor perempuan. Mungkin saja Lionel Messi, sedang dalam posisi terindahnya dengan isterinya. Entahlah, yang pasti berbaik-baiklah dengan kaum perempuan, jangan lupa selalu dikasih uang bensin.