STIDAR Gelar Rapat Evaluasi dan Penyampaian LPJ Panitia Wisuda III dan Miladiyah VII

Sekolah Tinggi Ilmu Dakwah Raudlatul Iman (STIDAR) mengadakan rapat evaluasi dan penyampaian LPJ oleh panitia wisuda III dan Miladiyah VII. Kegiatan tersebut diawali dengan pembacaan Ummul Quran dan prakata Ketua Yaspiri KH.Sahli Hamid. Beliau menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua panitia yang hadir atas kontribusi dan dedikasinya dalam menyukseskan acara tersebut. “Terimakasih, semoga apa yang telah dikontribusikan itu menjadi amal Soleh”.

K. Sahli berpesan agar kekurangan yang terjadi saat wisuda III bisa dibenahi lagi di wisuda IV tahun depan. Beliau juga mengapresiasi kinerja para panitia yang sangat luar biasa itu.

Di tempat yang sama, K.Junaidi Ketua STIDAR selaku tuan rumah juga menyampaikan ucapan terimakasih dan mengajak kepada hadirin untuk bisa berjuang dalam kemajuan STIDAR. “Ayuklah kita berjuang untuk Stidar. Dan terimakasih kepada teman teman, semoga Allah memberi kesehatan kepada kita semua” ucapnya di depan panitia yang merupakan alumni dan mahasiswa STIDAR itu.

Dalam rapat yang digelar pagi menjelang siang itu semua panitia mengevaluasi kekurangan yang terdapat dalam wisuda III sekaligus Bapak Abd.Rahem menyampaikan LPJ panitia.

Setelah panitia dibubarkan, K.Sahli mewakili pimpinan STIDAR mengangkat kembali Bapak Abd. Rahem untuk melanjutkan pengabdian menjadi ketua panitia wisuda IV dan Miladiyah VIII tahun 2024 mendatang serta menetapkan panitia yang lama dan akan mengangkat beberapa panitia baru yang merupakan alumni STIDAR yang telah diwisuda kemaren.

Diketahui bahwa hasil musyawarah pimpinan STIDAR menetapkan bahwa Wisuda IV dan Miladiyah VIII akan digelar hari Ahad 17 November 2024 tahun depan. Ketetapan ini bukan tanpa alasan, yaitu karena dulu rapat pertama pendirian STIDAR adalah bulan November sehingga sangat pas jika Miladiyah dan Wisuda STIDAR diletakkan di bulan tersebut. Sementara rencana tempat wisuda adalah di gedung Islamic Center Bindara Saod Batuan Sumenep.

Reporter : Ramadhani

Bagikan ke :

Leave a Comment